PALI, retromedia.id- Pemerintah Desa (Pemdes) Talang Akar, Kecamatan Talang Ubi, Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) Membuat terobosan baru karena rawan nya laka lantas pada beberapa bulan terakhir ini
Sunarto Kades Talang Akar, Mengungkapkan bahwa dirinya berinsiatif mengerakan linmas Desa Talang Akar untuk mengatur lalu lintas di Sekolah Dasar Negeri (SDN) 35 Talang Ubi, jam masuk sekolah dan pulang sekolah
"Kita atur setiap hari nya ada dua Limas yang menjaga dan menertibkan lalu lintas di sana, dari hari Senin sampai Jum'at dan tiap hari bergantian. Ini semua kami lakukan demi keamanan anak sekolah dan penertiban lalu lintas didesa."ungkapnya, Jum'at (17/10/2025)
Lanjut kades, di dekat Sekolah SDN 35 tersebut juga ada halte tempat orang lalu lalang, dan disitu setiap hari nya rami.
"Dengan adanya linmas yang mengatur lalu lintas insyallah ketertiban dan lalu lintas disana tiap hari nya akan berjalan dengan lancar, karena setiap anak-anak sekolah dijemput orang tua kadang rami sekali disana, jika ada linmas yang ngatur lalu lintas saya pastikan tertib dan tidak terjadi kemacetan dan hal-hal yang tidak di inginkan."tandas kades
Kades juga ucapkan terima kasih kepada Linmas Desa yang senantiasa bekerja dengan hati yang tulus dan ikhlas dan membantu dan memberikan rasa aman desa, mulai dari penertiban lalu lintas sampai dengan keamanan di desa kita.
"Saya juga ucapkan terima kasih kepada perangkat Desa yang turut membantu program program desa kita ini, juga kepada masyarakat yang juga turut mensupport kami dalam membangun desa talang akar ini."tukasnya
Laporan: Sendi